Cara Membuat Tudung Saji dari Bambu


kerajinan dari bambu,tudung saji dari bambu
almiramomy.blogspot.com
Tudung saji dari bambu merupakan kerajinan dari bambu dengan cara menganyam. Tudung saji digunakan guna melindungi makanan yang disajikan dari berbagai kontaminasi. Tudung saji ini memiliki estektika yang khas karena anyamannya sangat rapi dan unik.
  • ALAT DAN BAHAN UNTUK MEMBUAT TUDUNG SAJI DARI BAMBU

  1. Bambu yang masih muda dan bagus dengan diameter besar dan beruas
  2. rotan
  3. Kolindang benang
  4. Gergaji dan pisau
  5. Kompor untuk memanaskan bambu
  6. Amplas, plitur dan cat poxy clear
  • CARA PEMBUATAN TUDUNG SAJI DARI BAMBU

  1. Potong-potong dan irat bambu sesuai dengan ruasnya.
  2. Bagian luar luar bambu dibuang sehingga tinggal bagian dalam dengan ketebalan yang tipis.
  3. Panaskan bambu yang telah diirat di perapian sehingga bagian bambu yang licin menjadi paring dan terkelupas.
  4. Belah bambu yang telah dipanaskan menjadi lembaran yang tipis kira-kira 1-2 mm dan haluskan seluruh permukaan dengan amplas.
  5. Cuci lalu jemur dengan panas matahari sampai benar-benar kering agar mudah dilengkungkan.
  6. Setelah kering, potong bambu yang berupa iratan sesuai dengan ukuran tudung yang akan dibuat.
  7. Iratan bambu disusun secara bertinding atau berlapis dan dijahit satu sama lainnya menggunakan kolindang benang hingga berbentuk cekungan oval atau persegi panjang seperti pada gambar.
  8. Pada bagian ujung sekeliling cekungan tadi diberi bingkai dari rotan yang sudah dikupas kulitnya.
  9. Agar tundung saji terlihat lebih menarik, anda biasa memberikan hiasan dan warna sesuai selera.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url